Kelas Internasional

Kelas Internasional

Mulai tahun 2018, IPB membuka kelas Internasional. Terdapat tiga program studi yang membuka kelas Internasional yaitu

  1. Kedokteran Hewan, informasi lanjut download disini
  2. Teknologi Pangan (ITP), informasi lanjut download disini
  3. Teknologi Industri Pertanian (TIN) . informasi lanjut download disini

Pengajaran sepenuhnya akan diberikan dalam bahasa Inggris.

Metode seleksi program Internasional sama dengan metode jalur UTM IPB  melalui ujian tulis dalam Bahasa Inggris. Ujian tulis meliputi Matematika, Kimia, Biologi, dan Fisika. Khusus untuk Program Studi Kedokteran Hewan terdapat materi ujian mengenai Kedokteran Hewan.

Adapun biaya kuliah untuk kelas internasional dapat dilihat pada https://admisi.ipb.ac.id/biaya-pendidikan/

Persyaratan:

Peserta kelas Internasional IPB tahun 2018 harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

  1. Warga Negara Indonesia dan Warga Negara Asing
  2. Lulusan SMA/MA/SMK IPA baik dalam negeri maupun luar negeri tahun 2016, 2017, atau 2018
  3. Sehat jasmani dan rohani

 

Daya Tampung

Daya tampung kelas Internasional untuk kedokteran hewan sebanyak 30 mahasiswa sedangkan ITP dan TIN masing-masing sebanyak 25 mahasiswa.

 

Jadwal

Pendaftaran dilaksanakan secara online melalui laman utm.ipb.ac.id

Jadwal Pendaftaran : 2 Mei 2020 pukul 12.00 WIB – 28 April 2020 pukul 24.00 WIB (GMT +7)

Jadwal Ujian Tulis :

  • Kuala Lumpur, Malaysia : 2 Mei 2020
  • Bogor, Indonesia : 10 Mei 2020

Pengumuman Hasil Ujian : 4 Juni 2020